Urgensi Transparansi Keuangan Hijau Pada Lembaga Jasa Keuangan
- 26 Mei 2025
- Lintas Sektor
- Online
Latar belakang
Perubahan iklim telah menjadi tantangan global yang mendesak, ditandai dengan meningkatnya emisi gas rumah kaca dari aktivitas manusia yang berdampak pada pemanasan global. Hal ini mendorong lahirnya berbagai inisiatif internasional seperti Protokol Kyoto dan Paris Agreement telah mendorong munculnya berbagai riset mengenai carbon accounting. Di tengah meningkatnya minat terhadap instrumen keuangan berkelanjutan seperti green bonds, pinjaman hijau, dan reksadana ESG, penting bagi lembaga jasa keuangan untuk menjaga transparansi agar terhindar dari praktik greenwashing.
Greenwashing dapat terjadi akibat berbagai praktik manipulatif, seperti pengungkapan yang selektif, klaim yang tidak dapat dipertanggungjawabkan, atau kolaborasi dengan perusahaan yang berdampak negatif kepada lingkungan. Jumlah insiden greenwashing di sektor jasa keuangan meningkat tajam, dengan mayoritas melibatkan keterlibatan lembaga keuangan dengan perusahaan bahan bakal fosil dan gas. Dalam konteks ini, transparansi pelaporan keuangan hijau dan pengungkapan emisi karbon menjadi sangat krusial.
OJK Institute merespons isu ini melalui dua riset utama: “Analisis Pengaruh Pengungkapan Carbon Accounting Terhadap Performa Emiten di Bursa Efek Indonesia” dan “Praktik Greenwashing pada Industri Jasa Keuangan Global”. Sebagai bentuk diseminasi hasil riset dan upaya meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya keuangan hijau, OJK Institute akan menyelenggarakan Idea Talks Volume 8 Tahun 2025 dengan tema “Urgensi Transparansi Keuangan Hijau pada Lembaga Jasa Keuangan”.
Objektif
OJK Institute Idea Talks Volume 8 Tahun 2025 ini bertujuan untuk mendiseminasikan hasil dan temuan riset OJK Institute kepada para pemangku kepentingan sebagai referensi dalam pengambilan keputusan di sektor jasa keuangan, termasuk kebijakan, investasi, dan bidang akademik.
Peserta
Pembicara
-
Sulistyoningsih (Peneliti (Kepala Subbagian) Spesialis Riset dan Widyaiswara OJK Institute)
-
Sanjung Purnama Budiarjo (Peneliti (Kepala Subbagian) Spesialis Riset dan Widyaiswara OJK Institute)